Basarnas: 6 Korban Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan Masih dalam Pencarian

Sakato.co.id – Tim SAR gabungan masih melakukan pencarian terhadap 6 orang akibat banjir dan longsor yang melanda Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat pada Kamis lalu (7/3/2024).

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A (Basarnas) Padang, Abdul Malik mengatakan hingga hari ini, Senin (11/3/2024) pencarian hari ke lima masih nihil terhadap 6 korban yang masih dilaporkan hilang.

banner 1080x788

“Untuk di Pesisir Selatan, dari data BPBD korban akibat banjir dan longsor di Pessel 23 jiwa sudah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, 6 jiwa lagi masih dalam pencarian,” ungkap Abdul Malik dalam keterangan persnya, Senin (11/3/2024).

Dan untuk lokasi pencarian jelas Abdul Malik, pihaknya membagi pada tiga titik pencarian, yakni seperti longsor di Kecamatan Sutera, kemudian pencarian korban Mobil terseret arus banjir atau sungai di Kecamatan Koto XI Tarusan, dan pencarian orang terseret arus banjir di Kecamatan Bayang.

“Dari data BPBD Pessel, korban yang terdampak bencana alam ini sudah dapat dievakuasi sebanyak 74.934 Jiwa, 529 Jiwa sudah Terevakuasi, Korban meninggal 23 orang dan masih dalam pencarian 6 orang,” kata dia.

Selain di Pesisir Selatan lanjut Abdul Malik, banjir juga melanda Kota Padang, dengan warga yang terdampak banjir sebanyak 8.118 Jiwa.

Kemudian di Kabupaten Padang Pariaman, warga terdampak banjir 3.421 Jiwa, korban meninggal 3 orang.

Ia menambahkan dalam pencarian korban terdampak banjir dan longsor di Pesisir Selatan ini melibatkan Tim SAR gabungan yang terdiri dari:
1. Kantor SAR Padang : 55 orang
2. Kantor SAR Bengkulu : 13 orang
3. Kantor SAR Jambi : 6 orang
4. Kantor SAR Medan : 6 orang
5. TNI : 42 orang
6. Polri : 61 orang
7. BPBD : 67 orang
8. Dinas sosial (Tagana) : 23 orang
9. Damkar : 14 orang
10. PMI : 22 orang
11. Pramuka : 15 orang
12. KSB : 27 orang
13. Mapala Unand : 8 orang
14. IOF : 7 orang

(*)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *