Diresmikan Wagub Sumbar, Pondok Goreng Baluik Payakumbuh Hadir di Kota Padang

Sakato.co.id – Di Jl Bypass Batipuh Panjang, Km 21, Kelurahan Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, hadir Pondok Goreng Baluik Payakumbuh yang akan memanjakan lidah anda dalam berbagai menu spesifik khas goreng Baluik asal Payakumbuh ini.

Tidak hanya goreng Baluik, anda juga akan disuguhkan berbagai menu lainnya, seperti goreng ikan Puyu, ikan goreng Gabus, Sarden, telur dadar spesial dan berbagai menu masakan khas kampuang lainnya.

banner 1080x788

Launching Pondok Goreng Baluik Payakumbuh ini langsung diresmikan oleh Wakil Gubernur (Wagub) Sumbar, Audy Joinaldy, Jumat (23/8/20224), dan turut dihadiri sejumlah Kepala OPD Pemrov Sumbar, seperti Asisten III Andri Yulika, Kepala BKPMD Adib Alfikri, Kadis Koperasi dan UMKM Adi Dharma, Kepala Biro Adpim Mursalim, Kepala Bappeda Sumbar Medi Iswandi, Kadis Perindag Novrial dan Kasatpol PP Sumbar Dt Nando, Ketua Partai Ummat Sumbar Taslim, rekan-rekan wartawan, serta tokoh masyarakat lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Wagub Sumbar, Audy Joinaldy mengatakan bahwa pilihan kuliner di Kota Padang sangat beragam. Oleh sebab itu bagaimana pengusaha kuliner ini harus tampil dengan menu khasnya, seperti goreng baluik ini, yang akan diterima oleh masyarakat.

“Kami doakan semoga usahanya berkah, dan langgeng,” ucap Audy.

Sementara itu, Owner Pondok Goreng Baluik Payakumbuh, Alif Ahmad mengucapkan terima kasih atas kehadiran Wagub Sumbar beserta rombongan, dan hadirin. Ia sangat berharap pondok makan yang didirikannya ini mampu memanjakan selera pecinta masakan kampung.

“Spesial menunya Goreng Baluik khas Payakumbuh. Dan menu lainnya juga tak kalah enaknya, goreng ikan puyu, goreng ikan gabus, goreng sarden plus kentang, dan juga bisa pesan telur dadar. Semoga dapat memenuhi selera dan ‘taragak’ makan goreng baluik, Aamiin,” ujar Alif Ahmad, putra Pangkalan, Limapuluh Kota ini.

Ia tambahkan Pondok Goreng Baluik Payakumbuh di Bypass Padang ini akan buka setiap hari, Senin-Minggu, pada pukul 10.00 hingga 21.00 WIB.

“Kita buka setiap hari sejak pagi hingga malam. Saat ini kami sedang memproses pesanan via aplikasi daring seperti gofood, shopeefood. Nanti juga disediakan WiFi gratis,” kata dia.

(*)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *