Jalin Silaturrahmi, DDV Sumbar Ajak Puluhan Disabilitas Buka Puasa Bersama

Sakato.co.id – Dompet Dhuafa Volunteer Sumbar ( DDV Sumbar) mengajak Puluhan disabilitas yang berada di Panti Sosial Belaian Kasih, Yayasan Pembinaan Anak Cacat ( YPAC ) Sumbar untuk berbuka puasa bersama di Bebek Sawah.

“Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahim relawan dengan YPAC Sumbar sekaligus mengajak berbuka puasa anak-anak YPAC agar mereka ikut merasakan dan menikmati bagaimana suasana berbuka puasa di luar,” ungkap Ketua Pelaksana, Salsabila Refinda, Sabtu (30/3/2024).

banner 1080x788

Salsabila mengatakan, kita memilih Restoran Bebek Sawah sebagai tempat lokasi berbuka puasa karena aksesnya mudah, tempatnya nyaman dan rasanya enak.

Sementara itu, pengurus Panti Belaian Kasih YPAC Sumbar, Sabtu Apendi mengatakan bahwa pihaknya sangat berterimakasih kasih kepada relawan DDV Sumbar yang sudah mengajak buka puasa di luar dan meluangkan waktunya untuk berbagi.

“Anak – anak disini adalah anak anak berkebutuhan khusus dengan tingkatan hambatan yang berbeda. Tentunya mereka senang bisa berbuka bersama di luar seperti ini,” terangnya.

Sembari menunggu waktu berbuka puasa, DDV Sumbar memberikan kuis dan hiburan serta pembacaan puisi untuk mengisi waktu luang.

Kegiatan ini juga di sambut hangat oleh Rose Irmayani selaku Manager Bebek Sawah Juanda.

“Terimakasih sudah buka puasa di sini, semoga berkah, dan selamat menikmati hidangan buka puasa di Bebek Sawah,” pungkasnya.

*Rilis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *