Sakato.co.id – Management of Office Competition Arisal Aziz Foundation (AAF) menggelar rapat untuk membahas rencana pagelaran event kompetisi tournament sepak bola Piala AAF Cup 1.
Management yang berada dibawah naungan dari Bacaleg DPR RI Dapil 2 Sumatera Barat, H. Arisal Aziz, kegiatan ini dirancang untuk mengasah bakat pemuda Padang Pariaman dalam dunia persepakbolaan.
“Hari ini, kami secara khusus mengadakan rapat panitia untuk pelaksanaan tournament Piala AAF Cup 1 yang akan digelar pada bulan September,” kata Arisal di Hotel Cassandra Kota Pariaman, Sabtu (5/8/23).
Rapat persiapan ini dihadiri oleh Arisal Aziz itu sendiri, Bupati Padang Pariaman serta Askab PSSI Padang Pariaman. Tak luput juga dengan kehadiran seluruh panitia pelaksana, manager tim, pelatih, dan kapten tim yang akan berlaga.
Direncanakan, tournament Piala AAF Cup 1 ini akan dihadiri oleh 17 kecamatan yang ada di kabupaten Padang Pariaman.
“Pertandingan ini akan menjadi laga kompetensi pesepakbola masing-masing kecamatan. Saya harap dengan rapat ini bisa merampungkan pesiapan hingga hari H tiba,” ujarnya.
(*)