Sakato.co.id – Ketua DPRD Provinsi Sumatera Barat, Supardi, dalam rombongan Tim Safari Ramadan (TSR) III menyoroti perlunya upaya bersama dalam mengatasi kemiskinan dan stunting di daerah tersebut.
“Pengentasan kemiskinan tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi juga melibatkan semua unsur masyarakat, termasuk adat dan lembaga sosial,” ungkapnya saat berkunjung dalam rangka safari ramadan ke Masjid Al Husna Kelurahan Taratak Padang Kampung Tambago Kota Payakumbuh,Jumat (15/3/2024).
Lebih lanjut, Supardi mengingatkan masyarakat untuk tidak pasrah dalam menghadapi kondisi sulit, namun terus berusaha mencari peluang untuk meningkatkan taraf hidup.
“Pemerintah provinsi dan daerah akan terus berupaya membuka akses kemudahan pemasaran dan permodalan sebagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan dan mengurangi angka kemiskinan,”ujarnya.
Tak hanya itu, Ia juga menyoroti masalah stunting pada balita yang perlu mendapatkan perhatian lebih karena berkaitan dengan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di masa depan. Dalam konteks ini, upaya pengentasan stunting menjadi kunci dalam mewujudkan visi Sumbar Emas pada tahun 2045.
Supardi juga menekankan pentingnya memanfaatkan pembangunan jalan Tol Padang-Pekanbaru secara bijaksana, dengan menangkap peluang ekonomi yang ditawarkannya. Hal ini diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perekonomian lokal, terutama bagi UMKM dan sektor pariwisata.
Di sisi lain, pengurus Masjid Al Husna di Kelurahan Tambago mengungkapkan kebutuhan mendesak mereka dalam memperbaiki dan memperluas masjid. Mereka menyampaikan bahwa dana sebesar Rp 300 juta diperlukan untuk perbaikan masjid, dan mereka sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh TSR Provinsi serta Bank Nagari.
Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh, yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Rida, juga menegaskan komitmen Pemko dalam mengatasi kemiskinan ekstrim di kota Payakumbuh.
“Bantuan hibah senilai Rp 50 juta beserta bantuan tambahan dari Bank Nagari dan 20 Al-Quran akan disalurkan untuk membantu pengembangan pembangunan masjid serta upaya pengentasan kemiskinan ekstrim di wilayah ini,”pungkasnya. (*)