Info Giveaway Baim Wong Kembali Tersebar, Ini Faktanya

Sakato.co.id – Akun yang mengklaim menerima hadiah giveaway dari artis Baim Wong kembali beredar di dunia maya.

Kali ini klaim giveaway gratis tersebut tersebar di media sosial Facebook, akun tersebut mempostingnya pada Kamis (7/3/2024).

banner 1080x788

“Assalamualaikum terimakasih kk baim wong dan juga admin nya sudah mencairkan hadiah give away saya senang sekali gak menyangka saya pikir ini hoax Alhamdulillah ternyata asli benaran dapat Terima kasih kk baim wong saya sudah tarik uang tunai hadiah nya dan uang ini saya bisa bantu keluarga dan buat modal usaha senang sekali juga bisa vidio call langsung dengan kk baim wong🙏
dan untuk saudara2 jika mau tau cara dapat hadiah nya langsung chat saja nomor Whatsap ini :👇
081361300837
Kalau gak kurang mengerti boleh langsung inbox saja saya dan izin untuk menandai saudara2 berbagi rezeki itu indah silahkan di coba mudah mudahan rezeki bersama🙏,” tulis postingan akun tersebut.

Akun facebook yang mengklaim mendapatkan giveaway dari Baim Wong (7/3/2024)

Selain mengatakan dirinya mendapatkan giveaway dan mengajak orang untuk ikutan dengan meminta untuk menghubungi nomor whatsapp yang diterakan, akun tersebut juga menyematkan 5 buah foto agar pengguna sosial media menjadi lebih tertarik.

Hasil Cek Fakta:

Berdasaran penelusuran sakato.co.id ternyata aksi ini telah terjadi berulang kali dan semuanya adalah hoax dan penipuan.

Seperti dikutip dari antara.com pada 19 Juli 2021 lalu, Baim Wong dan pasangannya Paula, menegaskan bahwa giveaway yang mereka berikan hanya diadakan di Youtube dan akun Instagram resmi mereka. Selain itu, pelaksanaan giveaway selalu dilakukan secara live dan memiliki jam tersendiri. Hal itu dilakukan untuk menghindari penipuan.

Dalam akun instagramnya pada 26 Juli 2023, Baim Wong menegaskan bahwa giveaway yang mereka lakukan tidak pernah meminta uang transfer. Hal itu dilakukan untuk menanggapi penipuan giveaway palsu yang mengatasnamakan dirinya dengan melampirkan surat kepolisian.

Masyarakat juga diminta waspada untuk memberikan data pribadi seperti nomor induk kependudukan, nomor rekening, maupun data lainnya agar tidak disalahgunakan oknum yang tidak bertanggung jawab.

Dinukil dari detik.com Baim Wong tak jarang mengganti rugi uang yang sudah dikeluarkan korban. Dia tak habis pikir bayang-bayang penipuan terus membayanginya.

“Saya nggak tahu niatan mereka apa. Kalau kita mendoakan yang terbaik saja, biar saja, doakan yang terbaik saja. Kalau saya berusaha mengampuni saja,” kata Baim Wong ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, kemarin.

Dia mengaku terus memikirkan para korban yang kebanyakan orang tidak mampu. Iming-iming dapat hadiah nilai fantastis, mereka rela sampai meminjam uang ke mana saja untuk membayar demi menebus hadiah tersebut.

“Bukan capek, saya ya sudahlah, saya mau gimana. Tapi orang kecil yang nggak punya itu yang jadi beban buat saya. Mereka kena tipu puluhan juta saya bingung gantinya ya, akhirnya ngutang seumur hidup. Sayanya mau gimana? Saya nggak bisa ngapa-ngapain lagi. Saya cuma kasihan korban orang kecil semua,” kata Baim Wong.

Kesimpulan:
Giveaway tersebut adalah palsu dan merupakan modus penipuan, jangan mudah percaya, telah banyak orang yang menjadi korban dari penipuan tersebut.

Sumber:
https://m.antaranews.com/amp/berita/3678312/waspada-modus-penipuan-giveaway-mengatasnamakan-baim-wong

https://amp.suara.com/entertainment/2024/01/02/130457/namanya-dicatut-lagi-buat-penipuan-giveaway-baim-wong-rutinitas-tiap-tahun

https://hot.detik.com/celeb/d-7121766/kerap-kena-ganti-rugi-korban-baim-wong-beri-pesan-ke-pelaku-penipuan-giveaway/amp

(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *