Sakato.co.id – Puluhan siswa SDN 22 Ulak Karang Utara mengunjungi Perpustakaan Sekretariat DPRD Sumatera Barat, Rabu (12/2/2025). Rombongan yang didampingi para guru ini disambut langsung oleh Kasubag Publikasi DPRD Sumbar, Dahrul Idris, bersama staf sekretariat, Deni Suryani, di Aula 1 Gedung DPRD.
Kepala Perpustakaan SDN 22 Ulak Karang Utara, Roza, mengungkapkan apresiasinya atas kesempatan yang diberikan kepada para siswa untuk mengenal lebih dekat dunia literasi.
“Kami sangat berterima kasih atas sambutan yang luar biasa ini. Semoga kunjungan ini bisa menambah wawasan siswa dan membangun kebiasaan membaca sejak dini,“ ujarnya.
Dalam kesempatan itu, ia juga menekankan pentingnya peran perpustakaan dalam mencetak generasi unggul. “Kami berharap anak-anak ini tumbuh menjadi generasi emas yang haus akan ilmu pengetahuan,” tambahnya.
Sementara itu, Dahrul Idris menjelaskan bahwa Perpustakaan Sekretariat DPRD Sumbar memiliki keunikan tersendiri dibandingkan perpustakaan lainnya. “Perpustakaan ini satu-satunya perpustakaan khusus DPRD yang terdaftar di Perpustakaan Nasional,” katanya.
Menurut Dahrul, perpustakaan tidak hanya menjadi tempat menyimpan buku, tetapi juga pusat informasi bagi masyarakat. “Kami membuka akses seluas-luasnya bagi siapa saja yang ingin mencari referensi, baik tentang pemerintahan maupun bidang lainnya,” tuturnya.
Deni Suryani menambahkan bahwa fasilitas perpustakaan ini bisa dimanfaatkan oleh pelajar hingga akademisi. “Kami ingin perpustakaan ini menjadi ruang belajar yang nyaman dan bermanfaat bagi semua kalangan,” ujarnya.
Kunjungan ini disambut antusias oleh para siswa. Mereka tidak hanya melihat koleksi buku yang tersedia, tetapi juga mendengarkan penjelasan tentang fungsi perpustakaan dalam mendukung literasi dan keterbukaan informasi. (*)