Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Lapas Suliki Tanam Jagung Manis

Sakato.co.id – Dalam rangka mendukung peningkatan ketahanan pangan nasional sesuai Asta Cita Presiden Republik Indonesia Tahun 2024, Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Suliki, bersama Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten 50 Kota, melakukan penanaman Jagung Manis serentak di lahan 850 Meter persegi, Kamis (4/11/2024).

Hal tersebut disambut baik oleh Dinas Tanaman Pangan Hultikultura dan Perkebunan Kabupaten Lima Puluh kota. Penanaman jagung manis juga di hadiri oleh forkopimca setempat, Yori Noviola Wali Nagari Limbanang

banner 1080x788

Dinas Tanaman Pangan Hultikultura dan Perkebunan memberikan bantuan pembinaan secara intens kepada warga binaan Lapas Suliki, dan juga pemberian bibit tanaman super seperti tanaman jagung manis.

Kepala Lapas Suliki, Kamesworo mengucapkan terima kasih atas dukungan dan sinergitas yang telah di terima dari dinas Dinas Tanaman Pangan Hultikultura dan Perkebunan 50 Kota.

“Dengan kegiatan pembinaan kemandirian yang optimal kedepan kita akan terus tingkatkan produktifitas untuk mendukung ketahanan pangan yang di canangkan oleh presiden RI dan juga didukung penuh oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan,” kata dia.

Sementara itu, Kepala Dinas Tanaman Pangan Hultikultura dan Perkebunan 50 kota, Witra Porsepwandi memberikan dukungan penuh kepada warga binaan di lapas suliki, dirinya bersama jajaran akan mengawal hingga panen jagung manis selama 3 bulan ke depan.

“Kita beri pelatihan, kita kawal sampai panen yang menghasilkan dampak positif bagi masyarakat” ujarnya.

(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *